Aplikasi Untuk Membuat Blog

Bagaimana sih cara membuat Blog? Apakah membuat blog itu harus membayar ? Pertanyaan ini sering muncul ketika seseorang ingin membuat blog. Ada beberapa aplikasi yang dapat digunakan untuk membuat blog, baik yang bersifat gratis maupun berbayar. Baiklah, pada bagian ini akan diuraikan beberapa aplikasi yang dapat digunakan untuk membuat blog secara gratis.
Blogger (http://www.blogspot.com): adalah sebuah layanan publikasi blog yang didirikan oleh Pyra Labs, dan diakuisisi oleh Google pada tahun 2003.

  • Blogger menawarkan dukungan blog multi-pengarang, yang memungkinkan pengguna membuat sebuah blog untuk kelompok (group blog).
  • Blogger mendukung layanan Google AdSense sebagai sebuah cara bagi pemilik blog untuk mendapatkan penghasilan dari blog mereka.
  • Blogger menawarkan fitur pengubahan templat, yang mengijinkan pengguna mengubah desain templat blog sesuai keinginan mereka.
  • Perlu diingat, ketika mendaftar pada penyedia blog ini, alamat blog akan berubah menjadi blogspot.com, contoh: http://slametriyanto.blogspot.com. Nama pengelola blog akan diletakkan di bagian awal yang menandakan sebagai sub domain.
blogspot1
blogspot2
Blogsome (http://www.blogsome.com): adalah salah satu hosting blog yang mempergunakan WordPress sebagai engine blog. Sebenarnya masih ada lagi hosting lainnya yang menyediakan WordPress sebagai engine blog seperti misalnya Blogthing, namun sampai saat ini entah mengapa masih banyak beberapa rekan dari Indonesia mempergunakan blogsome sebagai hosting blog pribadi.

blogsome1
blogsome2
Multiply (http://www.multiply.com): adalah sebuah situs jaringan sosial dengan fitur yang memungkinkan orang untuk saling-berbagi beberapa media, seperti foto, video, maupun blog. Multiply.com menyediakan layanan blog. Blog yang di-posting ke Multiply.com dapat secara otomatis diteruskan ke akun LiveJournal, Blogger atau TypePad. Dimungkinkan pula untuk mem-posting melalui e-mail atau MMS. Pengguna juga dapat memberikan komentar terhadap sebuah film atau buku, atau juga untuk berbagi acara berdasarkan kalender.
multimply1
multiply2
WordPress (http://www.wordpress.com): adalah sebuah perangkat lunak blog yang ditulis dalam PHP dan mendukung sistem basis data MySQL. WordPress adalah penerus resmi dari b2cafelog yang dikembangkan oleh Michel Valdrighi. Nama WordPress diusulkan oleh Christine Selleck, teman dari ketua developer, Matt Mullenweg. Rilis terbaru WordPress adalah versi 2.7. WordPress didistribusikan dengan lisensi GNU General Public License.
wordpress1
wordpress2
Dengan melihat beberapa aplikasi tersebut di atas, anda dapat memilih salah satu sesuai keinginan. Namun pada pembahasan ini, akan menjelaskan pengelolaan blog menggunakan WordPress. Ada beberapa alasan menggunakan WordPress yaitu: fitur lebih sederhana dan user friendly, tampilan tema cukup bervariasi, fasilitas lengkap untuk mengelola artikel dalam bentuk teks, gambar, audio, maupun video

Comments

Popular Posts